Cara buat sate telur puyuh – Sate telur puyuh kecap atau bacem sering kali dijadikan sebagai lauk pendamping makan soto bening, seperti soto seger boyolali, soto semarang, atau soto kudus. Cara membuat sate telur puyuh kecap ini terbilang mudah. Rasanya yang manis dan juga mudah disukai oleh anak-anak hingga dewasa.
Sajikan dan nikmati sate telur puyuh dengan berbagai bumbu. Mulailah dengan sajian sate telur puyuh ala Jogja.
Berikut adalah resep sate telur puyuh kecap, anda bisa mengganti jadi telur ayam biasa jika tidak suka atau enggan makan telur puyuh.
Resep Sate Telur Puyuh
Sediakan bahan – bahan sebagai berikut:
- 25 buah telur puyuh, rebus, kupas (atau sesuai selera)
- 3 sendok makan kecap manis
- 1 sendok teh garam
- 1/8 sendok teh gula merah
- 1/8 sendok teh merica bubuk
- 300 ml air
- 1 sendok makan minyak goreng untuk menumis
Juga untuk bumbu halusnya yang anda butuhkan adalah:
- 6 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 sendok teh ketumbah
Cara membuat sate telur puyuh
Setelah bahan beserta bumbu halus telah dipersiapkan, selanjutnya adalah memasak semua bahan, ikutilah langkah-langkah berikut ini:
- Tumis bumbu halus sampai harum kemudian masukkan kecap. Aduk semua bahan sampai merata.
- Tambahkan telur puyuh yang telah disiapkan, aduk – aduk sampai semua permukaan telur puyuh berbalut bumbu.
- Bubuhi dengan garam, gula merah yang telah diiris dan merica bubuk secara bersamaan, kemudian aduk sampai merata
- Tuangkan air secara bertahap sambil diaduk sampai semua bumbu meresap dan aromanya wangi.
- Angkat dan dinginkan.
- Susun telur yang sudah dimasak kemudian tusuk secara berurutan dengan posisi yang sama.
- Sajikan beserta sajian makanan inti lainnya.
Tusuk sate telur puyuh anda satu per satu dan taruh di piring agar bisa menyantapnya bersama keluarga dan sajikan selagi hangat. Jangan lupa tambahkan sejumput bawang goreng di atasnya untuk menambah cita rasa pada sajian ini.
Ada Varian Masakan Sate Telur Puyuh yang Perlu Anda Ketahui: Sate Telur Puyuh Goreng
Sate kok digoreng? Begitulah pertanyaan yang terbesit dibenak anda ketika pertama kali mendengar Sate Telur Puyuh Goreng. Ya, mungkin sate telur puyuh bayang-bayang itu telur puyuh rebus, kupas dan ditusukkan dengan tusuk sate. Hal tersebut wajar karena ada sate telur puyuh yang beredar di lingkungan kita seperti itu.
Untuk yang satu ini agak berbeda dengan apa yang kita kenal sate telur puyuh. Sate telur puyuh yang satu ini cara memasaknya berbeda dengan sate telur puyuh diatas, yaitu menggunakan wajan khusus yang juga bisa digunakan sebagai cetakan.
Wajan dengan cetakan khusus digunakan untuk mencetak telur puyuh. Sebelum meletakkan telur satu per satu, sambungkan seutas tusuk sate ke gagang sate. Panaskan wajan dengan suhu sedang hingga panas.
Masukkan telur puyuh ke dalam mesin sate telur puyuh dan masak perlahan. Masak telur hingga bagian dasarnya matang dan keras, lalu balikkan sate telur agar matang merata. Untuk menambah cita rasa, sate telur puyuh juga disajikan dengan kuah yang khas.
Tuangi kuah berwarna merah kecoklatan (dapat berupa saus tomat / saus sambal) di atas sate saat sudah matang. Tidak ada kemasan atau wadah khusus, dan sate telur puyuh yang baru dimasak langsung diberikan kepada pembeli, dan sebagian besar dimakan langsung.
Bagaimana resep sate telur puyuh yang kami paparkar, mudah bukan?Semoga resep ini dapat anda buat di rumah dengan mudah dan sederhana.
Baca Juga : Proses Pengolahan Air Bersih dari Perairan Tanah Gambut Sederhana